Cara mendapatkan trichoderma sp.
Bahan-bahan
1· Nasi secukupnya
2· Potongan bambu 3 ruas yang telah dibersihkan.
3· Karet ban atau tali rapiah
Cara membuat
Masukkan nasi kedalam bambu yang sudah dibelah.
Kemudian tutup kembali dan ikat sampai benar benar rapat agar tidak dicemari kotoran.
lalu tanam di bawah pohon bambu atau ditempat yang rimbun dan bertanah yang subur sedalam kira-kira 8-10 cm.
Kemudian tunggu sampai kurang dari 10 hari agar fermentasi benar benar sempurna.
Cara sederhana membuat Trichoderma sp cair
Bahan-bahan
1· Benih trichoderma 1 ruas bambu
2· Dedak (bekatul) 10 kg
3· Gula merah atau gula pasir 1 kg.
4. air masak .
Cara membuat:
Rebus dedak dengan air agar bakteri-bakteri di dalam dedak mati.
Kemudian masukkan gula yang telah dicairkan lalu aduk-aduk sampai rata lalu dinginkan.
Setelah rebusan tadi sudah benar-benar dingin masukan semua bahan diatas.
lalu buat adonan bulat bulat sekepalan orang dewasa atau bebas.
Masukkan kedalam wadah plastik dan simpan selama 7 hari yang terhindar dari sinar matahari secara langsung.
Cara pemakaian
Campur 2 bulatan adonan dengan 10 liter air bersih setiap akan mengunakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar